Megawati: Jati Diri PDIP Maju Bersama, Bukan Perorangan!

iatimewa PDI Perjuangan (PDIP) melantik dewan pengurus Banteng Muda Indonesia (BMI) se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dengan dihadiri Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Koya, Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sabtu (11/6/2022).

LM – JAKARTA, PDI Perjuangan (PDIP) melantik dewan pengurus Banteng Muda Indonesia (BMI) se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dengan dihadiri Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Koya, Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sabtu (11/6/2022).

Dalam sesi pendidikan politik, Hasto mengatakan DPP PDIP meminta agar kader BMI seluruh Indonesia terus menggembleng diri untuk membawa kemajuan Indonesia Raya.

“Tiada hari tanpa menggembeleng diri. Tiada hari tanpa menata diri sendiri untuk membawa kemajuan. Tapi cara kemajuan PDI Perjuangan bukan kemajuan orang perorang. Anda tidak bisa melesat sendirian tapi meninggalkan yang lain. Bagi PDI Perjuangan termasuk BMI, maju bersama, itu jati diri kita,” kata Hasto dalam keterangan persnya.

Hasto secara khusus meminta agar para kader muda PDIP, termasuk BMI, menggembleng dirinya di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Khususnya untuk bidang antariksa dan luar angkasa, serta bidang kesehatan.

Loading

Redaksi2
Author: Redaksi2